Perseroan Terbatas (PT) adalah bentuk badan usaha yang memiliki status hukum terpisah dari pemiliknya, di mana modal perusahaan terbagi dalam bentuk saham. PT didirikan berdasarkan perjanjian dan diatur oleh Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas.
Menurut data terbaru, terdapat lebih dari 1,5 juta Perseroan Terbatas yang terdaftar di Indonesia. Ini membuktikan bahwa badan usaha berbentuk PT memang populer di Tanah Air.
Dalam pendiriannya, ada banyak aspek yang perlu Anda perhatikan salah satunya adalah nama PT. Pemilihan nama perusahaan seringkali menentukan keberhasilan bisnis tersebut. Mengapa bisa? Karena nama yang tepat dan unik akan lebih membekas di calon konsumen.
Berikut adalah beberapa langkah penting yang perlu Anda perhatikan dalam memilih nama perusahaan:
Salah satu syarat utama dalam memilih nama PT adalah keunikan. Nama yang sudah terdaftar oleh perusahaan lain tidak dapat digunakan kembali. Untuk memastikan nama Anda unik, ada beberapa cara yang bisa dilakukan:
Nama yang unik akan mempermudah perusahaan Anda dikenali sekaligus meningkatkan kredibilitas di mata publik.
Pilihlah nama yang relevan dengan bidang usaha Anda. Nama yang mencerminkan produk atau jasa Anda akan membantu konsumen lebih mudah mengingat perusahaan Anda. Contoh:
Nama yang relevan juga menciptakan kesan profesional dan mempermudah pemasaran.
Regulasi melarang penggunaan kata-kata tertentu yang bersifat menyinggung atau bertentangan dengan norma kesusilaan dan kepatutan. Pastikan nama PT Anda tidak mengandung unsur-unsur berikut:
Mematuhi aturan ini tidak hanya membantu dalam proses legalisasi tetapi juga menjaga citra positif perusahaan.
Nama yang sederhana dan mudah diucapkan akan memudahkan pelanggan untuk mengingat bisnis Anda. Hindari penggunaan kata-kata yang sangat panjang panjang atau sulit dieja. Contoh nama yang efektif:
Selain itu, gunakan kata-kata yang familiar di kalangan audiens target Anda agar mudah diterima.
Di era digital, kehadiran online sangatlah penting. Pastikan nama yang Anda pilih tersedia sebagai nama domain untuk situs web perusahaan Anda. Selain itu, cek ketersediaan nama tersebut di platform media sosial seperti Instagram, Facebook, dan LinkedIn.
Memiliki keseragaman nama di berbagai platform online akan mempermudah pelanggan untuk menemukan bisnis Anda dan meningkatkan branding perusahaan.
Baca juga: Perbedaan antara PT Terbuka dan PT Tertutup
Setelah Anda memilih nama yang sesuai, langkah selanjutnya adalah mendaftarkan nama tersebut. Proses ini melibatkan beberapa tahap:
Memilih nama PT yang menarik dan sesuai aturan memang membutuhkan waktu dan perhatian terhadap detail. Namun, dengan tips-tips di atas, Anda dapat menemukan nama unik yang dapat mencerminkan tujuan dan cita-cita perusahaan.
Jika Anda ingin mempermudah proses ini, Ruang Pedia siap membantu Anda dari awal hingga akhir. Kunjungi halaman Pendirian PT-Ruang Pedia untuk tahu detail layanan ini!
Bagi Anda yang ingin melakukan pendirian CV di tahun 2025, memahami syarat-syarat terbaru ini adalah langkah awal yang penting. Perubahan peraturan ini diharapkan dapat mempermudah proses pendirian CV sambil tetap memberikan perlindungan hukum. Jadi, apa saja yang perlu Anda ketahui?...
Firma sebagai bentuk badan usaha menawarkan banyak keuntungan, termasuk kemudahan dalam pembagian tugas dan tanggung jawab antara para pendiri. Namun sebelum memulai, penting bagi Anda untuk memahami syarat dan biaya yang diperlukan agar proses pendirian firma berjalan lancar.